Category

ANIME (5) MOVIE (6) STORY (10)

Minggu, 20 Mei 2012

5 Centimeters Per Second 8.5/10


Mungkin benar saat kita berfikir kalau Jarak yang panjang akan bisa memisahkan, tapi hati pasti takkan pernah mau mengerti dia punya caranya sendiri untuk menjadi dekat.



Takaki dan Akari selalu bersama – sama semasa SD, namun karena pekerjaan orangtuanya Akari diharuskan pindah ketempat yang lebih jauh, tapi mereka masih sering berkirim kabar melalui surat. Sampai kemudian saat menginjak kelas 2 SMP mereka sepakat untuk bertemu di stasiun kereta api dengan melewati jarak yang sangat panjang, saat bertemu Akari untuk pertama kalinya setelah sekian lama, saat itulah Takaki merasa kalau Akari adalah belahan jiwanya, walaupun kemudian semuanya menjadi kabur karena pekerjaan orangtuanya Takaki juga harus pindah ke kota lain yang membuat jarak antara mereka berdua menjadi semakin jauh.



Takaki melanjutkan sekolahnya di tempat yang baru, disana dia bertemu dengan Kanae yang menyukainya saat pertama kali bertemu, Kanae berusaha membuat Takaki mengerti tentang perasaannya, tapi sepertinya Takaki tidak akan pernah mengerti, Takaki terlalu jauh dari jangkauannya.  Setelah bertahun – tahun Takaki masih belum bisa melupakan Akari, walaupun mereka sudah tidak pernah berhubungan lagi, tapi perasaan Takaki tak pernah berubah, hingga pada akhirnya itu membuat dirinya menjadi dingin dan tidak bisa melihat yang lain. Takaki seolah – olah berada di dunianya sendiri yang siapapun tak kan bisa memasukinya yang membuat Kanae patah hati, Kanae tidak bisa bersama Takaki tapi dia juga tidak bisa melupakannya.


Berbeda dengan Takaki dan Kanae, Akari walaupun masih mengingat Takaki dengan jelas namun Akari bisa melanjutkan hidupnya dengan baik dan bisa membuka hatinya untuk orang lain, sepertinya ini sesuai dengan kalimat yang sering diucapkan orang – orang “Hanya karena aku menyukaimu bukan berarti kau harus ku miliki”. Dan kisah kasih tak sampai ini ditutup dengan alunan suara Masayoshi Yamazaki “One more time, One more chance”.



Film ini merupakan salah satu karya sutradara Makoto Shinkai, seperti biasa kelebihan karya sutradara yang satu ini bisa dilihat dari indahnya gambar yang ditampilkan, semuanya seolah – olah nyata dan sangat detail dengan teknik pencahayaan yang benar – benar luar biasa. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar